Rencana Bisnis yang mudah-mudahan bisa di Implementasikan



1. Regulasi dan Procedure pengadaan barang dan jasa.
Regulasi diartikan sebagai sebuah peraturan atau regulasi merupakan cara untuk mengendalikan manusia atau masyarakat dengan suatu aturan atau pembatasan tertentu . penerapan regulasi bisa dilakukan oleh pemerintah, regulasi oleh suatu perusahaan dan sebagainya.
Regulasi dalam bisnis dan dalam ilmu ekonomi adalah segala bentuk peraturan untuk mengendalikan prilaku bisnis dalam bidang industry atau peraturan asosiasi perdagangan dan sebagainya.
Prosedur adalah serangkaian aksi yang spesifik, tindakan atau operasi yang harus dijalankan atau dieksekusi dengan cara yang baku (sama) agar selalu memperoleh hasil yang sama dari keadaan yang sama, semisal prosedur kesehatan dan keselamatan kerja.
Lebih tepatnya, kata ini bisa mengindikasikan rangkaian aktivitas, tugas-tugas, langkah-langkah, keputusan-keputusan, perhitungan-perhitungan dan proses-proses, yang dijalankan melalui serangkaian pekerjaan yang menghasilkan suatu tujuan yang diinginkan, suatu produk atau sebuah akibat. Sebuah prosedur biasanya mengakibatkan sebuah perubahan.
Dari pengertian diatas regulasi dan procedure kurang lebih dalam pengertian adalah sama, jika regulasi adalah aturan aturan yang mengendalikan prilaku bisnis sedangkan procedure adalah langkah langkah atau step by step atau cara untuk mendapatkan sebuah pengadaan barang ataupun jasa dalam sebuah bisnis.


2. Sumber informasi tentang penawaran atau peluang proyek TIK.
        Informasi sangat penting untuk mencari peluang-peluang yang ingin kita ketahui sebagai wahana keterbukaan kita kepada bermacam-macam berita yang ada di lingkungan yang ada disekitar  kita.Banyak sumber untuk memperoleh informasi, mulai dari media cetak sampai pada media elektronik. Semakin lengkap sumber-sumber informasi yang ada tentu semakin mempermudah kita untuk memperoleh informasi mengenai peluang berbisnis. Kecanggihan teknolgi dan sumber informasi yang banyak sebagi contoh: majalah, Koran, televisi, buku, internet, radio, dan lain-lain.  Berikut beberapa tips dalam mencari informasi peluang bisnis :
·         Informasi tentang kepribadian dan kemampuan diri
·         Peluang yang dapat diraih
·         Kebutuhan dan keinginan konsumen
·         Lingkungan yang dihadapi
·         Situasi persaingan
        Banyak sumber yang untuk memperoleh informasi dan menyebarkan informasi untuk penawaran, dari mulai media cetak (Koran, majalah, brosur, pamphlet, baligo, dll) sampai media elektronik (televisi, radio, internet dan social media seperti facebook, twitter, berita online, dll). Dengan adanya media-media tersebut, kami memanfaatkannya untuk mengetahui kebutuhan untuk pengadaan barang.  
3. Kerangka Acuan Kerja
Kerangka Acuan Kerja atau Kerangka Acuan Kegiatan yang disingkat KAK adalah dokumen perencanaan kegiatan yang berisi penjelasan/keterangan mengenai apa, mengapa, siapa, kapan, di mana, bagaimana, dan berapa perkiraan biayanya suatu kegiatan. Dengan kata lain, KAK berisi uraian tentang latar belakang, tujuan, ruang lingkup, masukan yang dibutuhkan, dan hasil yang diharapkan dari suatu kegiatan. KAK dalam bahasa Inggris adalah Term Of Reference yang disingkat TOR.
KAK merupakan gambaran umum dan penjelasan mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan sesuai dengan tugas dan fungsi Kementerian Negara/Lembaga. Dalam KAK tercakup latar belakang, maksud dan tujuan, indikator keluaran dan keluaran, cara pelaksanaan kegiatan, pelaksana dan penanggung jawab kegiatan, jadwal kegiatan, dan biaya kegiatan.
1. Bisnis TIK yang akan dibuat dan Gambaran umum.
        Bisnis yang saya akan jalankan adalah IT Support Helpdesk, dimana bisnis tersebut digunakan untuk para IT Support yang diminta untuk melakukan maintenance terhadap device laptop ataupun computer user melalui aplikasi. IT Support tersebut akan langsung datang ke tempat dimana user ingin melakukan maintenance terhadap devicenya. Intinya adalah melakukan atau memebenarkan device user yang rusak dimana user tidak perlu mencari toko atau jauh-jauh pergi ketempat service computer yang belum tentu recommended yang artinya belum tentu tempat services tersebut bisa dipercaya dari segi melakukan analisa kerusakan ataupun dari segi harga yang diberikan kepada user.
        Untuk regulasi dan procedure pengadaan barang dan jasa saya mengalisa masalah tersebut. Untuk jasa atau untuk IT Support nya kita buka untuk siapa saja yang memiliki kemampuan untuk menyelesaikan masalah maintenance device laptop ataupun computer. Dan untuk pengadaan barang jika terjadi kerusakan pada device tertentu aplikasi IT Support helpdesk akan bekerja sama dengan sebuah toko yang ada di manga 2 dimana toko tersebut telah me listkan atau mendaftarkan daftar harga, jadi ketika user tahu ada kerukasan dalam laptopnya maka user juga dapat melihat harga alat yang rusak yang akan diganti oleh IT Supportnya yang datang kerumah tersebut. Untuk harga jasa satu kali maintenance nanti akan diberikan di kerangka kerja.
        Untuk sumber informasi penawaran dan peluang karena IT Support Helpdesk tersebut berbasis aplikasi sehingga mudah di share melalui Playstore yang tersedia di hp android dan juga melauli media media masa seperti aplikasi chat dimana semua aplikasi chat telah ada fitur share untuk sebuah informasi aplikasi dan fitur tersebut akan kami gunakan untuk aplikasi tersebut. Untuk peluang TIK aplikasi tersebut mempersilahkan daftar siapa saja yang ingin menjadi IT support dalam aplikasi tersebut tentunya yang memiliki kemampuan yang telah memumpuni.
        Untuk KAK ( Kerangka Kerja Acuan ) adalah menyesukain apa yang telah dijabarkan diatas kurang lebih seperti berikut :
  1. Latar belakang bisnis
Karena semakin berkembangnya bisnis teknologi dan adanya kebutuhan akan entertainment dan jasa dalam segi TIK. Dan kurangnya pengetahuan pengguna device tentang kerusakan yang dialami user dan juga banyakan nya menipu kerusakan di toko-toko service yang belum dapat dipercaya.
  1. Kegiatan yang dilaksanakan
Penyedia jasa maintenance melalui IT support dan pengadaan barang hanya ketika membutuhkan pergantian ketika sebuah alat mengalami kerusakan pada device tertentu.
  1. Manfaat
Dengan adanya aplikasi ini diharpakan user dapat lebih cepat untuk mebetulkan devicenya dan tidak lama menunda pekerjaan karena jika kerusakan pade device biasanya membutuhkan pekerjaan yang cepat dan tidak dapat ditunda, dan juga mengefisienkan user agar tidak perlu pergi kemana mana membawa device tersebut ketempat services.
  1. Cara pelaksanaan kegiatan
Tahapan kegiatan adalah :
1. user memanggil IT support melalui aplikasi
2. IT support akan datang ke alamat yang ditujukan user di aplikasi
3. IT support akan mengecek seluruh komponen atau alat agar di sekaliguskan jika terjadi kerusakan dan pergantian.
4. jika terjadi pergantian komponen maka akan dipesan komponen tersebut di toko yang telah bekerja sama dan IT support kembali lagi ketika komponen tersebut telah sampai.
5. setelah pergantian komponen maka seluruh instalassi akan dilakukan sampai device dalam kedaan normal kembali.
6. penentuan biaya jasa pergantian dan juga ongkos yang ditempuh IT support.
  1. Tempat pelaksanaan
Alamat yang ditujukan oleh user di aplikasi tersebut.
  1. Jadwal kegiatan
Pelayanan dilakukan setiap hari dan akan langsung dikerjakan jika ada IT support yang memenuhi panggilan tersebut.

#Komentar :
Dalam perancangan bisnis diatas adalah belum dilakukan dimana aplikasi tersebut masih saya rancang bagaimana cara pembuatannya menggunakan android studio dan bagaimana alur datanya. Mudah-mudah an aplikasi tersebut dapat saya terapkan dan saya jadikan aplikasi bisnis tersebut sebagai lapangan pekerjaan juga yang memiliki kemampuan dalam maintenance.
Kekurangan dalam aplikasi tersebut adalah kurangnya detail dari jasa yang telah dikerjakaan oleh IT support karena untuk pemebetulan komponen berbeda beda, dan belum jelas nya biaya yang dikeluarkan user nanti untuk perbaikan, biaya yang jelas hanya harga komponen saja yang telah terdaftar disebuah toko yang bekerja sama nanti.

Newer Posts Older Posts
Powered By Blogger
Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Contact Us

Video

© Copyright Alfhan's Published.. Blogger Templates
Back To Top